Cara Membuat Cliffhanger dan Contohnya

Mentoring teori kepenulisan, Asistensi Sinopsis lengkap, Edit Naskah, dan Mentoring Menulis Privat 2024-2025

Untuk info langsung WHATSAPP 0812-12-707-424 atau klik DI SINI

Dapatkan Informasi Postingan Terbaru Follow Tips Menulis Novel Gratis on WordPress.com

Di Instagram Shireishou, Shirei udah pernah membahas sedikit tentang cara membuat Cliffhanger ada empat point. Namun, karena keterbatasan jumlah kata, akhirnya hanya bisa meminta menunggu sampai Shirei bahas di blog Tips Menulis Novel Gratis ini atau di Youtube Shireishou.

Semoga bahasan kali ini bisa lebih jelas dan langsung dipraktikkan, ya.

Cara Membuat Cliffhanger dan Contohnya

Pengertian Cliffhanger

Pernah kan pas lagi seru-serunya membaca cerita tiba-tiba…. ‘CUT!’ gitu?

Rasanya kan gereget gitu, ya?

Kalau di buku cetak, mungkin kita akan langsung buka bab berikutnya, ya? Kalau di platform cerita bersambung kayak Wattpad, maka kudu gigit jari bersabar sampai update selanjutnya. Heheheh

Nah, gimana kita membuat akhir bab yang bikin pembaca merasa gereget kayak gitu?

Sekarang kita bahas Cara Membuat Cliffhanger dan Contohnya

1. Berikan Ketegangan

Sayang, beristirahat sehari semalam di penginapan cukup membuat keberadaan mereka terendus. Dari balik semak-semak, muncul lebih dari selusin pasukan berbadan tegap dengan pedang panjang terhunus siap menyerang. Beberapa bahkan membawa tongkat sihir.

Agnis merasakan kengerian yang sangat.

—-

Jadinya, pembaca diberi ketegangan tentang apa yang akan terjadi. Apa akan ada yang tewas? Apa semua dalam bahaya? Dll

BACA JUGA :  Cara Mendapat Kritik, Saran, dan Komentar di Wattpad

2. Scene melakukan sesuatu tapi terpotong

Ae mengangguk maklum. “Lo keliatan bukan tipe gamer. Terus ngapain nyoba main game ini?”

Jantung Kalya langsung berdegup dengan kencang. Jawaban apa yang harus dia berikan?

[ ToGetHer Love / Fight [with] Me – Shireishou ]

—-

Pembaca diberikan rasa ingin tahu tentang adegan berikutnya. Apakah sesuai perkiraan atau justru ada akhir twist?

3. Twist

“Lalu?”

“Nama pena dari teman yang disukainya itu adalah Stayka.”

[Amore in Sardegna – Shireishou ]

Jadi, untuk membuat kejutan, twist bisa dilakukan di akhir bab. HIngga ini adalah Cara Membuat Cliffhanger dan Contohnya yang terbaik.

4. Info baru

Mas Radi mungkin mengalami masa berat yang tidak pernah kubayangkan sama sekali. Bisa jadi trauma kehilangan berturut-turut membuat pikiran Mas Radi menjadi sama sekali tidak logis.

Namun, apa benar begitu?

[Rahim untuk Suamiku – Shireishou ]

Memberikan informasi baru yang belum ada sebelumnya.

5. Memberikan pertanyaan

“Otak cerdasmu ke mana Danita?” suara Indria menggelegar. “Mana ada cowok mau lamaran yang diminta bilang ceweknya. Pengecut macam apa dia?!”

Danita tersentak.

[ Suami Jahatku Tak Lagi Mampu Menyakitiku – KBM – Ani Laelia ]

BACA JUGA :  Cara Membuat Audio Drama

6. Jam menghitung mundur

Suara familier terdengar di kepala. 

“Lima … empat … tiga … dua … satu….”

[ 12 Tender Killers – Shireishou ]

7. Kematian orang penting

Kuzunoha sangat kuat. Aku bisa merasakan tekanan besar yang menahan pergelangan tanganku. Aku menghadap ke lemari kaca. Bisa kulihat di belakangku dia menatap bayanganku di kaca dengan sedih. Seolah ia enggan melakukan hal hendak dikerjakannya.

“Maafkan saya sensei. Sayonara.”

Sempat kulihat dia mengangkat sikunya sebelum dihunjamkan kuat ke tengkukku dan semua langsung menjadi gelap.

[ 12 Tender Killers – Shireishou ]

8. Menampilkan kenyataan

Akan tetapi, seberapa kuat pun gadis itu memberontak semua sia-sia. Di hari dengan hujan petir menggelegar, gadis itu pun kehilangan mahkotanya yang direnggut paksa.

[ Asam Garam Asa dan Gara – Shireishou ]

9. Membuat keputusan

“Oke.” Aku pun bangkit, merapikan piring makan kami dan meninggalkannya. Sebuah senyum penuh kemenangan terukir di wajahku diam-diam.

Mas Danu masuk perangkap.

[ Balas Debdan Istri Tajir – KBM – Shireishou ]

BACA JUGA :  Buku PUEBI GRATIS!

—-

Tokoh utama akhirnya memutuskan untuk melakukan sesuatu yang bisa memajukan plot.

10. Penyesalan

Nama yang dipanggil berulang, tekanan pada perut yang terkoyak, berusaha untuk menghentikan serpihan nyawa yang semakin menghilang. Semua tak membuahkan apa-apa. Sang gadis hanya menatap pria muda di hadapannya dengan lunglai. Ia berusaha mengangkat tangannya yang kini serapuh jaring laba-laba. Membelai pipi pria yang membanjiri wajahnya dengan air mata sebelum terjatuh menghunjam tanah.

Nah, gimana? Udah lengkap bukan Cara Membuat Cliffhanger dan Contohnya ?

Semoga bisa dipahami, ya. Silakan kalau masih ada yang belum jelas. Boleh komen, ya.

Sampai jumpa di postingan berikutny!

Leave a Comment

error: Maaf, tidak diperkenankan klik kanan. Tautan akan terbuka langsung ke halaman baru.